Sabtu, 08 Januari 2011

5 PERKARA KELEBIHAN UMMAT NABI MUHAMMAD DARI YANG LAINNYA


Adapun lima perkara keutamaan yang diberikan kepada Ummat Nabi Muhammab Saw. Yang belum pernah diberikan kepada seorangpun sebelum mereka adalah :
۱ إِذَا كَانَ اَوَّلُ لَيْلَةٍ مِنْ رَمَضَانَ يَنْظُرُ اللهُ إِلَيْهِمْ بِالرَّحْمَةِ وَ مَنْ يَنْظُرُ اللهُ إِلَيْهِ باِلرَّحْمَةِ لاَ يُعَذِّبُهُ بَعْدَهُ أَبَدًا
Apabila datang awal Bulan Ramadhanmaka Allah memandang mereka denganpandang Rahmat dan barangsiapa yang dipandang Allah dengan Rahmad dia tidak akan diazab setelah iatu selama-lamanya.
  Bulan Ramdhan disebut dengan Bulan Rahmat, Bulan Ramadhan juga disebut dengan Bulan Maghfirah, siapa yang puasa dan memelihara puasanya dari perkara-perkara yang dapat merusaknya akan diberikan oleh allah pahanya yang tidak diketahui oleh seorangpun, kata allah :
صَوْمٌ لِى وَ أَنَا أَجْزِى بِـهِ
Puasa adalah untukku dan akulah yang akan membalasnya
Ummat Nabi Muhammad saw. Yang berada Pada awal bulan Ramadhan akan dipandang oleh allah dengan pandangan yang penuh Rahmat, pandangan yang penuh dengan kasih sayang dan siapa yang dipandang oleh allah dengan pandangan kasih sayang dia tidak akan di azab oleh allah swt.
Disini dapat kita lihat bahwa kalau kita ingin mendapatkan kasih sayang allah, ingin mendapatkan keampunannya maka jalan salah satunya Adalah melaksanakan puasa Ramadhan dengan penuh keimanan,
مَنْ صَامَ رَمَضَانَ إِيْمَانًا وَ احْتِسَابًا غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ وَ تَأَخَّرَ ( رواه احمد )
Barangsiapa yang puasa Ramadhan penuh dengan keimanan dan perhitungan maka diampuni allah dosanya yang lalu dan yang akan datang ( HR. Ahmadh )
inilah kelebihan Ummat Nabi Muhammad saw yang pertama yang tidak diberikan kepada Umat sebelumnya.
٢ يَأْمُرُ اللهُ الْمَلآئِكَةَ بِاْلإِسْتِغْفَارِ لَهُمْ
Allah memerintahkan Malaikat agar beristighfar untuk mereka
Keutamaan Ummat Nabi Muhammad Saw. Yang kedua yang tidak diberikan kepada umat sebelumnya adalah bahwa allah memerintahkan kepada para malaikatnya untuk memohonkan ampun untuk Ummad Nabi Muhammad saw.
Tak ada gading yang tak retak tak ada manusia yang tak bersalah” filosofi ini ditujukan kepada manusia bahwa setiap manusia itu memiliki khilaf dan salah maka setiap kesalahan itu bisa dima’afkan atau diampuni apabila orang yang bersalah itu mau menndukan hatinya kepada allah swt.
Nah Kita selaku Ummat Nabi yang tak luput dari kesalahan tidak boleh hanya menyandarkan dan mengarapkan semua kesalahan kepada malaikat saja untuk memohon ampun kepada allah, namun lebih dari itu untuk memohon ampun  hendaknya datang dari diri sipembuat kesalahan itusendiri, dalam sebuah riwayat dikatakan setiap anak adam tersalah dan baik-baik orang yang bersalah adalah orang yang bertaubat dan dalam alquran juga allah berfirman :
$pkšr'¯»tƒ šúïÏ%©!$# (#qãZtB#uä (#þqç/qè? n<Î) «!$# Zpt/öqs? %·nqÝÁ¯R
Hai orang-orang yang beriman, bertaubatlah kepada Allah dengan taubatan nasuhaa (taubat yang semurni-murninya).
(At-Tahrim:8)
٣   أَنَّ رَآئِحَةَ فَمِ الصَّآئِمِ أَطْيَبْ عِنْدَ اللهِ مِنْ رِيْحِ الْمِيْكِ
Bau Mulut orang yang puasa lebih harum disisi allah daripada bau kesturi
Kelebihan Ummat Nabi Muhammad Saw. Yang ketiga adalah bau mulutnya ketika melaksanakan puasa, dalam pandangan allah lebih wangi daripada kesturi, banyak minyak wangi yang kita pakai untuk menghilangkan bau badan, mulai dari alkohol sampai dengan non alkohol, mulai dari merek lama sampai pada merek yang baru, casabalanca, Gasbi, bris, tanco, kemiri, dan termasuk juga axs, apa selogannya? Pandangan pertama begitu menggoda selanjutnya terserah anda, begitu juga ketiak yang berbau, seseorang merasa malu duduk dekat orang ain kalau ketiak berbau busuk, tul... betul... betul....! sehingga berusaha untuk menghilangkan baunya, dan  juga bermacam-macam obatnya mulai dari yang berbentuk tepung sampai yang berbentuk olesan, tapi semua itu lain dan berbeda dipandangan allah hanya bau mulut orang yang puasa saja yang harum disisi allah Swt. Yang hanya khusus diberikan kepada Ummad Nabi Besar Muhammad Saw.
Kaum Muslimin Walmuslimat Rahimakumullah
٤  إِتَّخِذِى زِيْنَتَكِ وَ يَقُوْلُ طُوْبَى لِعِبَادِى الْمُؤْمِنِيْنَ هُمْ اَوْلِيَآئ
Hai sorga Pakailah  Perhiasanmu dan berkata allah Bahagialah hambaku yang beriman mereka adalah waliku.
Allah memerintahkan kepada sorga agar berhias untuk melayani hambanya yang beriman, orang yang beriman adalah hamba allah dan tempatnya dalam sorga,
Ummat Nabi yang beriman akan disambut dengan sorga yang penuh dengan perhiasan, setiap ummat Nabi akan memasuknya kecuali orang yang tidak mau masuk kedalamnya, hal inilah yang pernah ditanayakan oleh sahabat kepada Nabi, Kata Nabi :
كُلُّ أُمَّتِى يَدْخُلُ الْجَنَّةَ إِلاَّ مَنْ آبَى وَ قِيْلَ مَنْ هُوَ أَبَى يَا رَسُوْلُ اللهِ قَالَ مَنْ أَطَاعَنِى دَخَلَ الْجَنَّةَ وَ مَنْ عَصَانِى فَهُوْ آبَى (رواه
Setiap ummatku akan masuk sorgakecuali orang yang enggan, Bertanya sahabat, siapa yang enggan itu ya Rasulullah ? kata Rasul Siapa yang Ta’at kepadaku masuk Sorga dan siapa yan durhaka padaku maka dialah yang engganmasuk Sorga.
٥  يَغْفِرُ اللهُ لَهُمْ جَمِيْعًا
Allah mengampuni mereka semuanya
Yang kelima kelebihan Ummat Nabi Muhammad Saw adalah allah akan memberikan keampunan kepada mereka seluruhnya, baik laki-laki maupun  perempuan, allah membentangkan ampunan untuk ummat Nabi meskipun dosanya sebanyak pasir dipantai, buih dilautan, allah tetap selalu membentangkan keampunannya buat Ummat Nabi Muhammad saw. Allah itu maha pengampun, sebagaimana firman allah dalam al-Quran yang berbunyi :
4 ¨bÎ) ©!$# Öqàÿxî íOŠÏm§ ÇÊÐÌÈ
Sesungguhnya Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.
Semoga saja Dosa-dosa kita diampuni oleh allah swt. Mari kita baca istighfar bersama-sama,
أَسْتَغْفِرُ اللهَ رَبَّ الْبَرَىَ * أَسْتَغْفِرُ اللهَ مِنَ الْخَطَيَ ٣
Demikialah yang dapat saya sampaikan semoga ada manfa’atnya, lebih dan kurangnya saya mohon ma’af,
Billahi Taufiq walhidayah warrido wal ‘inayah, wassalamu ‘alaikum warahmatullahi wabarakatuh


        Pulau Punjung 20-07-2010
                       Penulis

FM Supriadi TK Sinaro Bin Ali Bakri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar